Name
Description

RPL GURU NASIONAL

LATAR BELAKANG

Selama bertahun-tahun, guru di seluruh Indonesia telah mengabdikan diri dalam dunia pendidikan. Mereka mengajar, membimbing, menyusun perangkat pembelajaran, mengikuti pelatihan, dan berperan aktif dalam pengembangan sekolah dan masyarakat. Namun, banyak pengalaman berharga tersebut belum sepenuhnya diakui secara akademik.

Masih banyak guru yang memiliki pengalaman mengajar panjang tetapi terkendala kualifikasi akademik, keterbatasan waktu, dan akses pendidikan lanjutan. Oleh karena itu, diperlukan sebuah skema pendidikan yang adil, fleksibel, dan tetap berkualitas.

RPL Guru Nasional hadir sebagai solusi untuk memberikan pengakuan akademik atas pengalaman mengajar guru sebagai bagian dari pembelajaran formal.

APA ITU RPL GURU NASIONAL

RPL Guru Nasional adalah jalur pendidikan tinggi melalui Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) yang mengakui pengalaman mengajar, pelatihan, dan pengabdian guru untuk dikonversi menjadi Satuan Kredit Semester (SKS). Dengan RPL, guru tidak perlu memulai kuliah dari awal dan dapat menyelesaikan studi secara lebih efisien.

MENGAPA RPL GURU NASIONAL PENTING

  1. Mengakui pengalaman mengajar sebagai pembelajaran nyata
  2. Memberikan akses pendidikan lanjutan yang fleksibel bagi guru
  3. Mendukung peningkatan mutu pendidikan nasional
  4. Mengurangi kesenjangan akses pendidikan

MASA STUDI

Masa studi jalur RPL untuk program RPL GURU NASIONAL adalah :

  1. Jenjang S1 : 4 semester ( 2 tahun)
  2. Jenjang S2 : 2 semester ( 1 tahun)

Untuk jalur reguler S2, masa studi selama 4 semester ( 2 tahun).

METODE PEMBELAJARAN

Pembelajaran program Kuliah Guru berbasis blended learning, kuliah dari tempat masing-masing.

KAMPUS PENYELENGGARA

  • Universitas Muhammadiyah Jakarta
  • UNDAR Jombang

PROGRAM STUDI

Univ. Muhammadiyah Jakarta (UMJ)

Prodi Jalur  RPL

(S1) Pendidikan Agama Islam
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S1) Pendidikan Guru PAUD
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S1) Pendidikan Guru SD
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S1) Pendidikan Matematika
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S1) Pendidikan Bahasa Ingris
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S1) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S2) Magister Studi Islam
  • Konsentrasi : Pendidikan Islam
  • Masa Studi : 1 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S2) Magister Teknologi Pendidikan
  • Masa Studi : 1 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S2) Magister Pendidikan Dasar
  • Masa Studi : 1 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning

Prodi Jalur  Reguler

(S2) Magister Studi Islam
  • Konsentrasi : Pendidikan Islam
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S2) Magister Teknologi Pendidikan
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S2) Magister Pendidikan Dasar
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning

Univ. Darul Ulum Jombang 

Prodi Jalur  RPL

(S1) Pendidikan Agama Islam
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning
(S1) Bimbingan dan Konseling
  • Masa Studi : 2 tahun
  • Pembelajaran  : berbasis blended learning

PESERTA YANG BERHAK

Peserta Jalur RPL:

  1. Guru/pendidik jenjang PAUD/TK, SD/MI hinLTA seluruh Indonesia
  2. Pengurus asosiasi dan organisasi profesi guru
  3. Tenaga pendidikan
  4. Staf/karyawan di lembaga pendidikan
  5. ASN bidang pendidikan
  6. Guru honorer dan non-ASN
  7. Guru madrasah dan pesantren
  8. Pengelola dan Pegiat pendidikan
  9. Tutor PKBM dan pendidikan non formal
  10. Lulusan D3 bidang pendidikan untuk mendaftar jenjang S1
  11. Masyarakat putus kuliah bidang pendidikan ( pernah kuliah / DO)

BIAYA PENDIDIKAN

Biaya pendidikan masing-masing prodi program KULIAH GURU ( Lihat biaya pendidikan )

PANDUAN & PERSYARATAN PENDAFTARAN

Panduan dan persyaratan pendaftaran program Bagimu Guruku ( lihat )

BROSUR PROGRAM

Download brosur program KULIAH GURU ( download)

LINK PENDAFTARAN

Link Pendaftaran (pendaftaran)