
Islamic Sociopreneurship University
Universitas Muhammadiyah Lamongan (UMLA) adalah salah satu perguruan tinggi Muhammadiyah yang berlokasi di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Berdiri sejak 12 Oktober 2018, berdasarkan SK Menteri Ristek Dikti Nomor 880/KPT/I/2018, universitas ini diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, bersamaan dengan peresmian Masjid Ki Bagus Hadikusumo di kampus UMLA.
UMLA merupakan hasil penggabungan antara Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah dan Sekolah Tinggi Ekonomi Muhammadiyah Paciran Lamongan. Dalam menghadapi tantangan zaman, UMLA berorientasi pada pendidikan literasi baru—yang meliputi literasi data, teknologi, dan manusia. Universitas ini juga fokus pada pengembangan sumber daya manusia (SDM) yang memiliki jiwa kepemimpinan dan kemampuan kolaborasi. Semua itu diwujudkan melalui penerapan Good University Governance (GUG) dan pengembangan pusat unggulan ilmu pengetahuan serta pusat dakwah Islam dan Muhammadiyah.
Di era revolusi industri 4.0, UMLA menegaskan komitmennya sebagai kampus Islami yang mengusung semangat kewirausahaan sosial (Islamic Sociopreneur University). Dengan nilai-nilai Islam sebagai fondasi, UMLA berupaya melahirkan alumni yang inovatif, berjiwa sosial tinggi, dan memiliki kemampuan wirausaha. Visi ini membawa UMLA untuk menjadi universitas global berbasis sosiopreneurship Islami, sekaligus mempersiapkan diri menjadi “leader university” di masa depan.
VISI UMLA
“Menjadi Universitas yang Inovatif, Profesional, dan Islami”
- Inovatif: Lulusan mampu berpikir kreatif dalam menciptakan pengetahuan dan teknologi baru yang relevan, khususnya di bidang industri dan kesehatan, demi kemaslahatan umat.
- Profesional: Lulusan memiliki kompetensi tinggi dalam pengetahuan, sikap, dan keterampilan sesuai profesi, dengan menjunjung nilai moral sebagai dasar tindakan.
- Islami: Lulusan memiliki integritas dengan menjunjung nilai-nilai Islam (Islamic values), peduli terhadap kesejahteraan masyarakat, dan menjadi agen perubahan dalam setiap aspek kehidupan.
Name
Description
AKREDITASI KAMPUS
Akreditasi Perguruan Tinggi UMLA adalah BAIK
JALUR PERKULIAHAN
Jalur perkuliahan Kuliah Program Khusus UMLA terdiri atas:
METODE PEMBELAJARAN
Metode pembelajaran Kuliah Program Khusus UMLA berbasis blended learning.
MASA STUDI
Jalur Reguler :
- Jenjang S2 : masa studi 2 tahun ( 4 semester)
Jalur RPL :
- Jenjang S1 : masa studi 1 tahun ( 2 semester)
PROGRAM STUDI
Prodi Jalur RPL
- Gelar akademik : S.Keb.
- Akreditasi Prodi : Baik Sekali
- Jalur Kuliah : RPL
- Pembelajaran : Blended Learning
- Masa studi : 1 tahun (2 semester)
- Gelar akademik : S.Kep.
- Akreditasi Prodi : Baik Sekali
- Jalur Kuliah : RPL
- Pembelajaran : Blended Learning
- Masa studi : 1 tahun (2 semester)
- Gelar akademik : S.Kes.
- Akreditasi Prodi : Baik Sekali
- Jalur Kuliah : RPL
- Pembelajaran : Blended Learning
- Masa studi : 1 tahun (2 semester)
- Gelar akademik : S.Ak.
- Akreditasi Prodi : Baik Sekali
- Jalur Kuliah : RPL
- Pembelajaran : Blended Learning
- Masa studi : 1 tahun (2 semester)
- Gelar akademik : S.M.
- Akreditasi Prodi : Baik Sekali
- Jalur Kuliah : RPL
- Pembelajaran : Blended Learning
- Masa studi : 1 tahun (2 semester)
- Gelar akademik : M. Kes
- Akreditasi Prodi : Baik
- Jalur Kuliah : Reguler
- Pembelajaran : Blended Learning
- Masa studi : 2 tahun (4 semester)
PROGRAM KULIAH
Program Kuliah Khusus di UMLA terdiri atas:
BENEFIT PROGRAM
- Bebas Dana Sumbangan Pembangunan (DSP)
- Biaya pendidikan (UKT) jenjang S1 jalur RPL hanya Rp. 18.000.000 sampai lulus.
- Akses pada pengembangan skill dan kompetensi profesional
BIAYA PENDIDIKAN

BIAYA PENDAFTARAN
Biaya pendaftaran Kuliah Program Khusus UMLA:
- Jenjang S1 : Rp. 200.000
- Jenjang S2 : Rp. 300.000
BROSUR KULIAH PROGRAM KHUSUS
Download brosur Kuliah Program Khusus UMLA ( download)
PANDUAN & PERSYARATAN PENDAFTARAN RPL UMLA
- Panduan dan persyaratan pendaftaran program ( lihat panduan dan persyaratan pendaftaran )
- Formulir pendaftaran dan permohonan RPL ( download)
LINK PENDAFTARAN
Link Pendaftaran (pendaftaran)
ALAMAT KAMPUS
Universitas Muhammadiyah Lamongan
Jl. Raya Plalangan, Plosowahyu Km 02
Lamongan, 62218